Archive

Archive for April, 2015

Draft Proposal Pengabdian: Penerapan Teknologi Informasi Dalam Upaya Meningkatkan Kemampuan Strategi E-Marketing Pada Kelompok Tani Tambak Ikan Air Tawar Pekon Pasir Ukir, Pagelaran Pringsewu Lampung


 1. Analisis Situasi  

Perkembangan Teknologi Informasi (TI) yang sangat cepat sangat berdampak pada peradaban manusia. teknologi informasi telah menjadi alat bantu utama terhadap perubahan-perubahan yang mendasar pada manajemen organisasi, strategi bisnis, manajemen pendidikan, teknologi transportasi, kesehatan dan sebagainya. Tingkat persaingan bisnis yang semakin ketat menuntut organisasi untuk menyusun kembali strategi dan taktik bisnisnya. Esensi mendasar dari persaingan bisnis terletak pada bagaimana sebuah organisasi dapat mengimplementasikan proses penciptaan produk dan atau jasanya secara lebih murah, lebih baik, dan lebih cepat dibandingkan dengan pesaing bisnisnya atau menciptakan produk yang berbeda atau unik yang tidak dapat diproduksi oleh pesaing. Sehingga  penerapan teknologi informasi dan komunikasi diperlukan dalam dunia bisnis sebagai alat bantu dalam upaya memenangkan persaingan terutama dalam pemasaran produk atau jasa.

Menurut Wiliam J. Stanton pemasaran adalah suatu sistem keseluruhan dari kegiatan-kegiatan bisnis yang ditujukan untuk merencanakan, menentukan harga, mempromosikan, dan mendistribusikan barang dan jasa yang memuaskan kebutuhan baik kepada pembeli yang ada maupun pembeli potensial. Jadi jika kita meninjau kembali maka pemasaran sebagai suatu sistem dari kegiatan-kegiatan yang saling berhubungan, ditujukan untuk merencanakan, menentukan harga, mempromosikan, dan mendistribusikan barang dan jasa kepada kelompok pembeli.

Salah satu strategi pemasaran adalah menggunakan E-Marketing, secara umum e-marketing menggunakan teknologi internet (e-commerce, social media, email, etc) dalam memasarkan produk yang dihasilkan. Pusat perhatian dalam strategi e-marketing adalah melalui situs web perusahaan yang dibuat menarik dan informatif untuk menarik perhatian user dan meningkatkan penjualan.

Teknologi E-Marketing masih belum diterapkan oleh petani tambak ikan air tawar pada Kabupaten Pringsewu Lampung, padahal Kabupaten ini merupakan salah satu daerah yang menjadi sentra budidaya perikanan air tawar di Provinsi Lampung, yang memenuhi kebutuhan permintaan ikan air tawar di Provinsi Lampung. Di bidang perikanan, Kabupaten Pringsewu sangat potensial untuk pengembangan usaha Budidaya Air Tawar. Pada tahun 2012 potensi perikanan budidaya air tawar di Kabupaten Pringsewu sebesar 1.023 Ha dengan tingkat pemanfaatan lahan seluas 507,60 Ha dan produksi secara keseluruhan sebesar 2.991,42 ton (Tabel 1)

Tabel 1. Produksi Perikanan Kabupaten Pringsewu Tahun 2012

pringsewu

Pekon Pasir Ukir , merupakan salah satu desa pada Kecamatan Pagelaran Kabupaten Pringsewu yang banyak mengandalkan kehidupan ekonominya dari beternak ikan air tawar, sebagian besar petani ikan di Pekon Pasir Ukir memanfaatkan lahan untuk memproduksi ikan jenis Mas, budidaya ikan Mas sangat cocok dilakukan pada Pekon Pasir Ukir karena Desa ini dialiri langsung oleh sungai sekampung dengan debit aliran air yang sangat baik sehingga dapat membentuk vegetasi alami yang cocok untuk budidaya ikan Mas. Selain produksi Ikan Mas, beberapa penduduk juga membudidayakan ikan lele dan gurame, dari hasil identifikasi terhadap beberapa kelompok tani, mereka masih menggunakan Pola Pemasaran Tradisional dan belum mengenal strategi E-Marketing.

Dalam hal meningkatkan kapasitas produksi hasil panen petani pada Pekon Pasir Ukir Pagelaran, beberapa kegiatan pengabdian yang didanai oleh DIKTI juga sudah dilakukan, yaitu;

  1. Dikpride Despa, Gigih Forda Nama, dkk, 2013. “Pemberian Pakan Ikan Otomatis Untuk Budidaya Perikanan Air Tawar, di Kecamatan Pagelaran Pringsewu Lampung”.
  2. Gigih Forda Nama, dkk, 2014. “Penerapan Pusat Listrik Tenaga Surya (Plts) Sebagai Sumber Energi Pompa Sirkulasi Air Tambak Ikan Air Tawar Di Desa Pagelaran Kecamatan Pagelaran Kabupaten Pringsewu Provinsi Lampung”.

tO BE cONTINUED..