Archive

Archive for October, 2015

International Conference ICSITech, Yogyakarta 27-28 Oktober 2015

October 30, 2015 3 comments

Alhamdulillah, tanggal 27-28 Oktober yang lalu, saya mengikuti kegiatan Internasional Conference ICSITech 2015, yang diselenggarakan di Hotel EastParc Yogyakarta, kegiatan ini dihadiri oleh para akademisi dan praktisi baik dari dalam dan luar negeri, tercatat total 66 accepted paper. Mengutip dari Official Site http://icsitech.org “ICSITech 2015′s conference application has been approved by IEEE for Technical co-sponshored with the conference no 35378, for call for paper/coference detail in IEEE website visit the URL : http://www.ieee.org/conferences_events/conferences/conferencedetails/index.html?Conf_ID=35378. The papers accepted and presented will be forwarding for consideration to be published in the IEEE Xplore Digital Library. Pada acara ini saya mempresentasikan 3 paper yaitu;

  • Gigih F N, M Komarudin, HD Septama, “Performance Analysis of ArubaTM Wireless Local Area Network Lampung University”.
  • Gigih F N, M.Ulvan, A. Ulvan, A M Hanafi, “Design and Implementation of Web-Based Geographic Information System for Public Services in Bandar Lampung City – Indonesia”.
  • HD Septama, A. Ulvan, R. Bestak, Gigih F N, M. Ulvan, “Dynamic Tunnel Switching using Network Functions Virtualization for HA System Failover”.

ICSITech 2015Mudah-mudahan menjadi motivasi untuk semakin berprestasi.

Daftar Klasemen Ujian Computer Based Test (CBT) Mata Kuliah Pengantar Teknologi Informasi kelas Teknik Informatika dan Teknik Elektro


Alhamdulillah ujian CBT kelas Pengantar TI PS Teknik Elektro dan PS Teknik Informatika berjalan lancar, berikut klasemen perolehan nilai tertinggi dari masing-masing kelas.

  1. Kelas Teknik Informatika Muhammad Bagus Arifudin Score: 94.59 Waktu Pengerjaan: 32 mins
  2. Kelas TE C Muhammad Adila Score:91.89  Waktu Pengerjaan: 9 mins
  3. Kelas TE A Ridwan Kurniawan Score:86.49 Waktu Pengerjaan: 33 mins
  4. Kelas TE B yopi andriyansah Score:78.38 Waktu Pengerjaan: 30 mins

Selamat kepada 4 orang diatas dengan score tertinggi dimasing masing kelas, jawara kelas TI berhak mendapatkan 1 buah Coklat Silver Queen,

PTI TI 2015Rekap Kelas Teknik Informatika

Read more…

IPv6 Capability Metrics Indonesia (ID) versi APNIC

October 22, 2015 1 comment

Tiga tahun sudah (2012), sejak bergemanya World IPv6 Launching yang serentak dilakukan diseluruh dunia http://www.worldipv6launch.org/, 3 tahun yang lalu juga sempat menuliskan blog berikut untuk menunjukkan bahwa Universitas Lampung berpartisipasi aktif dalam memasyarakan IPv6 dan meng IPv6 kan Masyarakat :-D.

https://gigihfordanama.wordpress.com/2012/06/01/world-ipv6-launch-per-30-mei-2012/. Hari ini saya coba melihat capaian IPv6 capability metrics pada berbagai organisasi yang sudah menjalanakan IPv6 di Indonesia, data diambil pada hari ini Kamis, tanggal 22 Oktober 2015 Pukul 12:42 WIB, sumber data dari laporan APNIC di URL berikut http://stats.labs.apnic.net/ipv6/ID

Saya coba buatkan peringkat capability metric berdasarkan kategori Perguruan Tinggi/Universitas,  Universitas Lampung menempati urutan ke 6 dari total ribuan Universitas yang ada di Indonesia, dan jawara (no 1 capability IPv6) dipegang oleh LIPI dengan capability 93,95%

ID Rank Uni Rank ASN AS Name IPv6 Capable IPv6 Preferred Samples
4 1 AS4796 BANDUNG-NET-AS-AP Institute of Technology Bandung 52.58% 0.36% 3840
5 2 AS45304 PETRA-AS-ID PetraNet, Surabaya, Indonesia 37.09% 36.84% 1235
7 3 AS55680 KSI-UAJY-AS-ID Kantor Sistem Informasi Universitas Atma Jaya Yogyakarta 4.76% 3.30% 273
12 4 AS46019 UNIBRAW-AS-ID Universitas Brawijaya 0.62% 0.61% 6608
18 5 AS46044 UNPAD-AS-ID Universitas Padjadjaran 0.30% 0.09% 2348
28 6 AS56237 UNILA-AS-ID Universitas Lampung 0.09% 0.09% 1099
38 7 AS38331 ITS-AS-ID-AP Institut Teknologi Sepuluh Nopember 0.03% 0.03% 3015
41 8 AS3382 ERX-JUITA-UINET University of Indonesia 0.03% 0.01% 6951
80 9 AS18394 UPI-AS-ID Universitas Pendidikan Indonesia 0.00% 0.00% 1843
90 10 AS58475 UNLAM-AS-ID Universitas Lambung Mangkurat 0.00% 0.00% 155
109 11 AS133364 IDNIC-PNJ-AS-ID Politeknik Negeri Jakarta 0.00% 0.00% 67

List lengkap ada dibawah, atau bisa langsung akses pada url lab APNIC tadi

Read more…

Mencoba Ketangguhan Jaringan IPv6 layanan Google Global Cache dan Content Delivery Network (CDN) Provider


Pagi ini saya ingin sekali sharing berkaitan dengan penyegaran layanan IPv6 di lingkungan internal Universitas Lampung,  yang saya bahas sekarang adalah performance dari layanan Content Delivery Network (CDN) dan Google Global Cache (GGC) yang disediakan oleh PIKANET (www.pika.net.id), pengujian dilakukan menggunakan skenario DualStack IPv4/IPv6 berjalan bersamaan.

Langkah pertama memastikan bahwa device/laptop sudah terhubung ke network IPv6 Global dengan mengakses url http://test-ipv6.com, web ini akan memberikan informasi apakah kita sudah terhubung ke jaringan IPv4/IPv6.

MyIP6

Pengujian berikutnya adalah mencoba memetakan jalur yang dilewati dari Network 6 Unila menuju ke server Google Global Cache (GGC) Provider, metodenya mudah saja tinggal dump data menggunakan wireshark, kemudian cari url server GGC kemudian kita gunakan perintah traceroute untuk memetakannya, hasilnya adalah sebagai berikut;

Rupanya GGCnya PikaNet ini berputar lewat jaringan Tunneling Hurricane Electri (HE) di Hongkong (HK), tapi waktunya masih OK lah 87 ms.

GGCPIkaNet6

Kalau dilihat ASN Pathnya hanya 3 Hoop saja, Its OK lah.

LG GGC6

Kita Coba beranjak ke layanan CDN (Akamai) yang digunakan oleh Facebook, setelah dapat IPnya kita coba tracert, dan hasilnya adalah sebagai berikut; , dari data ini terlihat Akamai berputar melewati Tunneling IPv6 Hongkong, lalu berlabuh ke IPv6 SGW EQUINIX

CDNPikanet

Dengan ASN Path yang lebih panjang (5 Path)

LG AKAMAI6

Dari hasil pengujian ini saya meminta ke Provider agar memperpendek jalur/rute IPv6 ini cukup diselesaikan di jalur Domestik saja IIX/OIXP, dan Alhamdulillah mereka bersedia untuk mencoba mengusahakan permintaan saya ini.

Screenshot_2015-10-21-09-40-13

Demikianlah kisah pagi ini sebelum mulai aktifitas mengajar.

Radius with Case Sensitive for Single Sign On (SSO) User Authentication


Bermula dari laporan salah seorang Mahasiswa yang bertanya bahwa akun SSO dapat digunakan di beberapa tempat/device pada saat bersamaan, kemudian dilakukan cek n ricek oleh para admin yg mengelola aplikasi SSO, rupanya memang benar setelah diamati ada beberapa user yang login menggunakan UserName dan password yang sama namun tidak CaseSensitif, setelah dilakukan penelusuran oleh Admins, rupanya hal ini disebabkan aplikasi third party Radius yang digunakan rupanya belum mengaktifkan fitur CaseSensitif User, ya sudah saya minta mereka langsung untuk mengaktifkan fitur tersebut, dengan merubah beberapa parameter konfigurasi berikut;

        #######################################################################
        # Use these for case sensitive usernames.
#       authorize_check_query = "SELECT id, username, attribute, value, op \
#         FROM ${authcheck_table} \
#         WHERE username = BINARY '%{SQL-User-Name}' \
#         ORDER BY id"
#       authorize_reply_query = "SELECT id, username, attribute, value, op \
#         FROM ${authreply_table} \
#         WHERE username = BINARY '%{SQL-User-Name}' \
#         ORDER BY id"

        # The default queries are case insensitive. (for compatibility with
        # older versions of FreeRADIUS)
        authorize_check_query = "SELECT id, username, attribute, value, op \
          FROM ${authcheck_table} \
          WHERE username = '%{SQL-User-Name}' \
          ORDER BY id"
        authorize_reply_query = "SELECT id, username, attribute, value, op \
          FROM ${authreply_table} \
          WHERE username = '%{SQL-User-Name}' \
          ORDER BY id"

        # Use these for case sensitive usernames.
#       group_membership_query = "SELECT groupname \
#         FROM ${usergroup_table} \
#         WHERE username = BINARY '%{SQL-User-Name}' \
#         ORDER BY priority"

Caranya tinggal diremove saja tanda # (tagar) agar fitur case sensitif nya bisa jalan.

Computer Based Test (CBT) Quiz 1 Mata Kuliah Pengantar Teknologi Informasi


Siang ini terselenggara kegiatan Computer Based Test (CBT) untuk mata kuliah Pengantar Teknologi Informasi di ruang Lab. 212 UPT TIK Universitas Lampung. Ujian Online berjalan lancar.

quiz111

quiz11

quiz1

Kuliah Umum Teknik Informatika: Keynote Speaker: Dr. Eng. Khairul Anwar (JAIST, Jepang), pemegang paten 4G berbasis OFDM


Hari Rabu, tanggal 14 Oktober 2015 bertempat di Aula Fakultas Teknik Universitas Lampung, telah diadakan kuliah umum yang berjudul “Penemuan Teknologi 4 G”  Oleh Bpk. Dr. Eng. Khairul Anwar dari Japan Advanced Institute of Science and Technology (JAIST), beliau adalah  pemegang paten 4G berbasis OFDM, kegiatan ini diselenggarakan Program Studi Teknik Informatika dan bekerjasama dengan Program Studi Teknik Elektro Unila.

IMG-20151014-WA0001

khoirul gigih Read more…

Kumat Mrogram, bikin laporan tren saldo pulsa SMS Gateway Gammu menggunakan Python

October 13, 2015 2 comments

Pagi ini berniat untuk membuat laporan Tren Penggunaan Pulsa dari SMS Gateway Sistem Informasi Akademik Universitas Lampung yang digunakan untuk mengirimkan Token pada saat transaksi akademik berjalan, setelah mikir 3 jam plus ngerjain hana hini yang lain, jadilah program “bar bar” tren pulsanya si Gammu SMS-Gateway Server.

Pertama kita buat system cronjob menggunakan BASH Script untuk secara periodik si GAMMU mengecek pulsa melalui modem, programnya adalah Sbb (file sms.sh);

#!/bin/sh
/etc/init.d/gammu-smsd stop &&
sleep 2
sleep 2
/etc/init.d/gammu-smsd stop &&
/bin/echo  "CEK TERAKHIR:"  > /xyz/www/saldo.txt &&
/bin/date >> /xzy/www/saldo.txt &&
/usr/bin/gammu getussd *888# >> /xyz/www/saldo.txt &&
sleep 900
/etc/init.d/gammu-smsd start &&
exit 0

Program ini tinggal dijalankan di cronjob setiap berapa Jam/Menit sekali, lalu buat program parsing datanya, misal baca.py yg isinya;

##By-Gigih-F, iseng-iseng aja : 13-10-2015 09:14 WIB)
 import matplotlib
 matplotlib.use('Agg')
 import MySQLdb as mdb
 import sys
 import matplotlib.pyplot as plt
 import datetime
 now = datetime.datetime.now()
 f=open('saldo.txt')
 lines=f.readlines()
 string = lines[4]
 words = ['pulsa ', 'sd']
 def method(string, words, end_word):
 segments = string.split(end_word)
 counter = 0
 while counter < len(words):
 data = segments[counter].split(words[counter])[-1]
 counter += 1
 yield data.strip()
 for r in method(string,words, '.'):
 print r
 text_file = open("pulsa.txt", "w")
 text_file.write(r)
 text_file.close()
 f = open('pulsa.txt').readlines()[0]
 baca= int(f)
 print baca
 print now 
 conn = mdb.connect("localhost", "UserNameDB", "XXyyyZZZ", "cek_pulsa");
 with conn:
 cursor = conn.cursor ()
 cursor.execute ("SELECT * FROM saldo")
 cursor.execute ("""INSERT INTO saldo(tanggal,pulsa) VALUES(%s,"%s")""" , (now,baca))
 cursor.close()
 conn = mdb.connect('localhost', 'UserNameDB', 'XXyyyZZZ', 'cek_pulsa');
 with conn:
 cursor = conn.cursor ()
 cursor.execute ("SELECT saldo.tanggal, saldo.pulsa  FROM saldo  ")
 row = cursor.fetchall()
 print "RESULT:", row[0]
 waktu, user=zip(*row) #Fetching setiap row 
 fig = matplotlib.pyplot.gcf()
 fig.set_size_inches(18.5,10.5)
 ax = plt.subplot(111)
 plt.plot(waktu, user,marker='+',linestyle='-',color='c',label='SALDO PULSA SMS GATEWAY',lw=1)
 plt.fill_between(waktu, user,color='c',alpha=.4) 
 plt.legend(loc=10)
 plt.ylabel('Pulsa (Dalam Rupiah)')  #Label pada sumbu Y
 plt.xlabel('Tanggal')  #Label pada sumbu X
 plt.grid()
 plt.title('TREN SALDO PULSA SMS GATEWAY SIAKAD : [%s] (Credit to Python+MySQL)'%(now))  #Judul Grafik
 plt.savefig('/xxx/yyy/pulsa.png', dpi=100) #Simpan file dengan judul xxx.png
 #plt.show() #Tampilkan hasil script

Ok Selesai, nanti kurang lebihnya tampilan tren penggunaan pulsanya adalah seperti ini;

pulsa